Connect with us

News

Jumat Barokah, Ketua Pewarta Kembali Gulirkan Sembako kepada Puluhan Kaum Duafa

Published

on

Medan
Tak henti-hentinya Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH, berbuat kebaikan kepada fakir miskin dan kaum duafa.

Kali ini, Chairum Lubis kembali menggulirkan bantuan paket sembako kepada puluhan fakir miskin dan kaum duafa yang berada di Kelurahan Sukaramai II, Kecamatan Medan Area, Kota Medan.

Paket sembako tersebut diberikan Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut ini di Sekretariat Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila (PP) di Jalan Kapten Jumhana simpang Jalan Asia Medan, Jumat (26/8/2022).

Bantuan paket sembako ini diberikan Pemimpin Redaksi (Pemred) media online pewarta.co ini dalam rangka jumat barokah sesuai arahan dan bimbingan dari Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs RZ Panca Putra S MSi dan Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Dr Dadang Hartanto SH SIK MSi.

“Pembagian paket sembako ini tak lupa juga sesuai arahan dan bimbingan dari Kasektupa Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Mardiaz Khusin Dwihananto SIK MHum dan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SIK MSi,” kata Chairum Lubis.

Lanjut dikatakan pria yang berjiwa sosial tinggi di Kota Medan ini bahwa bantuan paket sembako ini akan terus digulirkan kepada kaum duafa, fakir miskin dan anak yatim yang ada di Kota Medan terkhusus di Kecamatan Medan Area.

“Semoga bantuan paket sembako ini bermanfaat bagi yang menerimanya,” tandas Chairum Lubis.

Terpisah, Arti (42) salah satu penerima bantuan paket sembako tersebut mengucapkan terima kasihnya kepada Chairum Lubis.

“Semoga Bapak Chairum Lubis diperbanyak rezekinya oleh Allah SWT dan Pewarta Polrestabes Medan serta media online pewarta.co semakin jaya dan sukses. Amin Ya Rabbal Alamin,” harap Arti. (red)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending

Copyright © 2022 KamtibmasPoldasu.com | Web Media by Bekerza.com