Connect with us

Siantar - Simalungun - Sergai - Tebing

Kasat Lantas Pimpin Pengamanan Lalin Sekaligus Lakukan Perbaikan Jalinsum Tebing Tinggi – Pematang Siantar

Published

on

TEBINGTINGGI

Kasat Lantas Polres Tebingtinggi AKP.Dhoraria Simanjuntak bersama personil Satlantas, Jum’at (27/01/2023) melakukan kegiatan pengamanan dan pengaturan jalur lalu lintas (Lalin), sekaligus melakukan perbaikan dan pengaspalan jalan di jalur lintas sumatera (Jalinsum) Tebing Tinggi – Pematang Siantar.

Kegiatan pengamanan lalin di Jalinsum Tebing Tinggi – Pematang Siantar, tepatnya di Kecamatan Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), yang masuk dalam wilayah hukum (Wilkum) Polres Tebing Tinggi ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Dhoraria S Simanjuntak S.H, M.H.

Kasat Lantas AKP Dhoraria Simanjuntak melalui Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto mengatakan jika Jalinsum Tebing Tinggi – Pematang Siantar ini nantinya akan digunakan sebagai jalur lintas pada pelaksanaan Event Internasional F1 H2O yang akan diadakan di Kabupaten Toba.

Panjang pengerjaan jalan ini sendiri disebutkan AKP Agus Arianto akan dilakukan sepanjang 8 Km, yang dimulai dari Simpang Derek Km 94 hingga Km 102, tepatnya perbatasan Dolok Merawan Kabupaten Sergai hingga Simpang Limbong Kabupaten Simalungun.

Sementara estimasi pengerjaan perbaikan jalan diperkirakan akan selesai hingga tanggal 11 Pebruari 2023. Pengerjaan perbaikan dan pengaspalan jalan serta giat pengamanan tersebut berjalan dalam situasi kondusif dan dengan kondisi cuaca yang baik, tegas Kasi Humas. (Biro Tebing Tinggi)

Jum’at 27 Januari 2023

Keterangan foto : Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Dhoraria Simanjuntak saat memimpin pengamanan lalin perbaikan jalan di Jalinsum Tebing Tinggi – Pematang Siantar.(red)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending

Copyright © 2022 KamtibmasPoldasu.com | Web Media by Bekerza.com